
Bioteknologi Short Course 3rd Mini Symposium FMIPA X F SSM
Malang, 23 Oktober 2024 – Kuliah Tamu Bioteknologi diselenggarakan oleh Program Studi Bioteknologi (Sains Terapan) FMIPA Universitas Negeri Malang (UM). Acara ini, yang bertema “Chemistry for a Greener World: Bridging Science and Sustainability,” berlangsung pada Rabu (23/10). Selain itu, acara ini menghadirkan lima pemateri terkemuka.
- Norman Yoshi Hariyono S.Si (UM)
- Dr. Maisarah Jaafar (UMT)
- ASSOC Prof CHM. Dr Hafiza Muhammad Zuki (UMT)
- ASSOC Prof. Ch.M Dr Azrilnawani Ahmad (UMT)
- Ratna Juwita, S.Si, M.Sc, Ph.D (UM)
Kuliah tamu ini diadakan di Aula FMIPA UM dan dihadiri oleh lebih dari 300 mahasiswa dari UM dan UMT, yang sangat antusias. Tujuan dari kuliah tamu ini adalah untuk berkolaborasi dan bekerja sama antara FMIPA dan Universitas Malaysia Terengganu.
Selanjutnya, Prof. Dr. Evi Susanti S.Si, M.Si memberikan sambutan. Ia menyampaikan, “Acara ini menjadi kerja sama antara FMIPA dan sains di sekitar Universitas Malaysia Terengganu (UMT). Saya mengucapkan terima kasih kepada para pembicara dari Malaysia, dan saya berharap kolaborasi ini dapat terus berlangsung.”
Kemudian, sambutan dilanjutkan oleh Prof. Dr. Hadi Suwono, M.Si, Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Ia menjelaskan, “Perkembangan teknologi memiliki sifat negatif, namun juga positif, terutama barang ciptaan sains. Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Norman, Ibu Maisarah, Ibu Hafiza, Ibu Azilawani, dan Ibu Ratna Juwita yang sudah hadir sebagai pemateri hari ini. Saya ingin dari bioteknologi ini memunculkan profesor-profesor handal. Dengan ini, saya resmi membuka acara ‘Chemistry for a Greener World: Bridging Science and Sustainability.’”
Acara ini dilanjutkan dengan pemberian cindramata dari pihak Universitas Negeri Malang kepada pihak Universitas Malaysia Terengganu (UMT) dan diakhiri dengan foto bersama.
Selanjutnya, materi pertama disampaikan oleh Dr. Norman Yoshi Hariyono S.Si (UM) dengan judul “Antimicrobial Activity Analysis from Various Fruit Waste.” Pemateri kedua, Dr. Maisarah Jaafar (UMT), membahas “Microplastics in Environment: The Hidden Threat.” Kemudian, ASSOC Prof CHM. Dr. Hafiza Muhammad Zuki (UMT) memberikan materi tentang “The Development of Biochemical Sensor for Determination of Domoic Acid in Shellfish Tissue.” Pemateri keempat, ASSOC Prof. Ch.M Dr. Azrilnawani Ahmad (UMT), membahas “Electrochemical Sensor for 17B-Estradiol Detection in Environmental Water.” Terakhir, materi disampaikan oleh Ratna Juwita, S.Si, M.Sc, Ph.D (UM) dengan judul “Biomaterials from Fish Waste as Basic Material for Bone Implant.”