Kunjungan Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu Di FMIPA UM

Kunjungan Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu Di FMIPA UM

Kunjungan Universitas Bengkulu

Pada Rabu, 29-11-2017, FMIPA Telah menerima tamu dari Fakuktas Pertanian Universitas Bengkulu yang terdiri dari para Kasubag di Fakultas Pertanian, tamu secara resmi diterima oleh wakil dekan 3.

Makaud dan tujuan kedatangan mereka ke FMIPA adalah untuk sharing dalam berbagai pengalaman diantara para kasubag. Acara dipandu oleh kabag TU FMIPA, dalam kesempatan diskusi kasubag akademik dialog dengan kasubag akademik Fakultas Pertanian begitu seterusma. Acara dimulai pk. 09.30 hingga pk 12.00 bertempat di ruang rapat O1 lantai 2, dan Acara diakhiri dengan pemberian cindera mata, ramah tamah dan foto berdama. Agus NurkhalimiRead

Kuliah Tamu Dr.Eng. Muhammad Aziz, Associate Professor

Kuliah Tamu Dr.Eng. Muhammad Aziz, Associate Professor

Pada hari ini Selasa 21 Nopember 2017 FMIPA UM mengadakan Kuliah Tamu Menghadirkan Dr.Eng. Muhammad Aziz, Associate Professor (Tokyo Institut of Technology, Jepang) bertempat di Aula FMIPA O1 lantai 2 yang diikuti oleh Para Wakil Dekan, Para Ketua Jurusan, Korprodi Pendidikan IPA, Kabag Tata Usaha, Para Kasubag dan para Mahasiswa diperkirakan mencapai 300 peserta.

Dalam sambutan pembukaannya Dekan FMIPA mengatakan bahwa kita kedatangan Tamu yang mempunyai segudang pengalaman dibidang Pengembangan Energi Alternatif yang efisien, untuk itu harapan Dekan semoga pertemuan ini bias dimanfaatkan sebaik baiknya, karena sementara FMIPA baru menggunakan tenaga Alternatif Solar cell, dengan adanya kuliah tamu ini nantinya FMIPA lebih banyak mengembangkan Energi Alternatif yang lain. Agus NurkhalimiRead

Pelatihan Pengisian Jurnal Kerja Harian Secara Online Bagi Tenaga Kependidikan FMIPA UM

Pelatihan Pengisian Jurnal Kerja Harian Secara Online Bagi Tenaga Kependidikan FMIPA UM

bimtek batu FMIPADalam rangka tertib Administrasi FMIPA Universitas Negeri Malang mengadakan Bimbingan Teknis Pelatihan Pengisian Jurnal Kerja Harian secara Online bagi Kalab, Tenaga Kependidikan,  dan PTT yang dipandu oleh Faul Hidayatunnafiq , S.Kom Kasubag Administrasi BUK UM pada tanggal 8 November 2017 di Aula FMIPA O1 Lantai 2 karena dirasa belum semuanya faham tentang cara pengisian Jurnal tersebut akhirnya ditindak lanjuti di Klub Bunga Butik Resort, Batu pada tanggal  17 – 18 November 2017 yang diikuti oleh 81 peserta yang terdiri dari Kalab Tendik, dan PTT. Dalam sambutanya Dekan FMIPA mengatakan bahwa Bimtek kali ini untuk menertibkan administrasi para tendik apa yang dikerjakan keseharian oleh Kalab Tendik, dan PTT, untuk selalu dicatat di Jurnal harian secara Online. Agus NurkhalimiRead

Roodshow Mawapres UM di FMIPA

Roodshow Mawapres UM di FMIPA

Mawapres

Maksud dan tujuan diadakannya roadshow mawapres adalah untuk mensosialisasikan program pemilihan mahasiswa berprestasi tahun 2018 yang dikemas dengan cara talkshow. Pemateri adalah mahasiswa berprestasi FMIPA tahun 2017, yaitu Eka Imbia Diartika (mawapres 3 FMIPA), Tismen Yoga Pradana (mawapres 2 FMIPA), dan Tsania Nur Diyana (mawapres 1 FMIPA sekaligus mawapres utama UM 2017). Terdapat 5 undangan yang hadir dalam acara ini, yaitu Bapak Dr. Fatchur Rohman, M.Si selaku WD 3 FMIPA, Bapak Drs. H. Imam Khotib, M.AP selaku Kabag FMIPA, Bu Ifa dari MPIKA, serta Alifudin Ikhsan yang merupakan mawapres utama FIS tahun 2015 dan 2016 Acara ini dihadiri sejumlah 75 peserta yang didominasi oleh mahasiswa FMIPA UM. Agus NurkhalimiRead

Dies Natalis ke 63 FMIPA Universitas Negeri Malang

Dies Natalis ke 63 FMIPA Universitas Negeri Malang

Diesnatalis FMIPA 63Pada hari Sabtu tanggal 11 November 2017 FMIPA mengadakan Dies Natalis yang ke 63 yang dilaksanakan di Aula FMIPA O1 lantai dua, diawali dengan sambutan Dekan FMIPA dan dilanjutkan dengan talkshow dengan sesepuh FMIPA yang dipandu oleh Kajur Prodi IPA, dilanjutkan dengan ceramah oleh dr.Arif Alamsyah (Motivator Nasional)dan diakhiri dengan pemotongan tumpeng sebagai tanda rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa Allah swt.

Dalam sambutannya Dekan FMIPA mengatakan bahwa FMIPA sejatinya telah berdiri bersama dengan UM, 18 oktober 1954 pada bulan sumpah pemuda. Dan hari ini kita peringati 1 hari setelah hari Pahlawan. Perjuangan para Pemuda tentu tidak sendiri, Pekikan Bung Tomo terus menerus, menggelorakan rasa kebersamaan, rasa memiliki bangsa. Dan keduanya telah dan akan menjadi inspirasi FMIPA. Jadi FMIPA telah memang milik bersama. Tidak dapat maju jika tidak diperjuangkan bersama

Hadirin yang kami hormati,

Kita tahu UM terus berbenah. UM telah dinyatakan menempati urutan ke 6 dari human resource. FMIPA ingin mengambil porsi terbesarnya. UM dalam triwulan ini, telah menempati urutan ke dua nasional, dari publikasi internasional dari 10 BLU. FMIPA telah menyumbang porsi terbesar. Jika ingin dikenal maka FMIPA harus menjadi yang terbaik. Jika tidak bisa menjadi yang terbaik, jadi lah yang pertama. Program-program inovatif terus diperjuangkan. Inisiasi International Conference, Publikasi internasional, pengembangan kelas-kelas internasional, inisiasi Akreditasi internasional, kerjasama internasional, pembenahan kurikulum, pengembangan Taman Sains; Area Mandiri Energi, Pembentukan Konsorsium, merupakan sebagian dari upaya-upaya agar FMIPA Unggul dan menjadi Rujukan.

Jika ada pertanyaan, “Apakah FMIPA kita memiliki kekurangan?” Dengan mudah jawabnya “banyak”. Kita tidak akan maju dengan mengeluhkan kekurangan, kelemahan. Namun, dengan kebersamaan dan semangat membangun FMIPA, dengan seluruh potensi, dengan tahapan yang besar, capaian demi capaian akan terus diraih.

Dunia akan mengenal dan mengenang FMIPA, bukan karena siapa pimpinannya. Mereka akan menanyakan Universitas apa, fakultas apa, jurusan apa. Ini tidak berarti, tanpa fakultas kita bisa berkarya. Nmaun lebih menunjukkan karya setiap insan FMIPA akan dikenang. Rajutan berbagai karya itu akan menjadikan FMIPA fakultas yang besar.

Dunia akan mengenal orang orang yang berkary. Semakin banyak karya, semakin banyak nama-nama nama sivitas akademika FMIPA dalam berbagai lini, dan menjadikan FMIPA jaya.

Kami bersyukur menjadi bagian FMIPA. Dinamika, aktivitas, dan kekeluargaan yang luar biasa, memberi warna Fakultas ini berbeda dari yang lain. Semoga Allah memberi kesabaran, hikmah kepada para senior, sesepuh yang terus membimbing kita. Kepada kolega seusia, yang tak hentinya terus berbagi dengan sesama. Kepada para junior yang bergelora semangat dan tenaga, dengan komentar, kritik, dan sarannya.

Capaian-capaian FMIPA terus bergerak pada aras teratas di UM. Tentulah atas upaya bersama dan atas Rahmat yang maha kuasa. Dengan ini kami mengucap alhamdulillahirobbil alamin. Semua sehat selalu, diberi keringanan waktu, rizqi dan rahmat. Jaya FMIPA.

Dalam rangkaian Dies Natalis FMIPA di tutup dengan jalan Sehat dan dihibur oleh Group musik Tani Maju dan bintang tamu cicillia, dan acara di tutup jam 10.45.Agus NurkhalimiRead

Chat