Pelaksanaan Reformasi Birokrasi sejak tahun 2009 terus dijalankan secara konsisten dan berkelanjutan. Agar masyarakat merasakan hasil percepatan Reformasi Birokrasi yang telah dilakukan pemerintah, terutama pada unit kerja, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kementerian PAN RB) telah menerbitkan program Pembangunan Zona Intergritas berdasarkan pada Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 10 Tahun 2019 sebagai perubahan dari Permenpan RB Nomor 52 tahun 2014 tentang Pedoman Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK/WBBM).

Pembangunan Zona Integritas dianggap sebagai role model Reformasi Birokrasi dalam penegakan integritas dan pelayanan berkualitas. Dengan demikian pembangunan Zona Integritas menjadi aspek penting dalam hal pencegahan korupsi di pemerintahan. Sejalan dengan Kegiatan Komitmen Mencapai Visi dan Misi, Penandatanganan Perjanjian Kinerja dan Komitmen Pelaksanaan Zona Integritas Tahun 2022, FMIPA UM mengadakan kegiatan penguatan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM. Sejalan dengan Kegiatan Komitmen FMIPA UM sebagai Zona Integritas Tahun 2022, FMIPA UM mengadakan kegiatan penguatan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM. Diikuti oleh seluruh  Dosen, Ketua Departemen, Sekretaris Departemen, Kepala Laboratorium, dan Koordinator Program Studi di lingkungan FMIPA UM, kegiatan dibuka oleh Dekan FMIPA UM, Prof. Dr. Hadi Suwono, M.Si (19 Juli 2022).

Dalam sambutan nya beliau mengatakan bahwa kegiatan kali ini merupakan penguatan komitmen bagi FMIPA UM beserta seluruh jajaran dalam upaya menciptakan FMIPA UM sebagai Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM Tahun 2021-2022.  “Pada kesempatan kali ini, kita Bersama-sama kembali mengukuhkan Komitmen Kita dalam menjalankan tugas dan fungsi sebagai ASN di lingkungan FMIPA UM  melalui deklarasi janji kinerja, penandatanganan perjanjian kinerja, dan penandatanganan komitmen pelaksanaan zona integritas tahun 2022. Saya selaku Dekan FMIPA mengajak kepada seluruh dosen dan khususnya pimpinan departemen dan jajarannya agar mampu menjadi pemimpin baik bagi dirinya maupun bagi sejawat yang memberikan contoh positif dan semangat juang dalam upaya menciptakan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM Tahun 2022” ungkapnya.

Selanjutnya Dekan FMIPA menjelaskan pentingnya integritas dalam diri setiap ASN sebagai salah satu upaya pengembangan Sumber Daya Manusia yang  ada di lingkungan FMIPA UM. Sebagai pendidik yang bermartabat, setiap dosen berkomitmen menjalankan integritas dalam menjalankan tupoksinya. Integritas dimulai dari kedisiplinan diri sendiri yang berlanjut pada kedisiplinan institusi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat melalui Pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. “Integritas diartikan sebagai sikap ataupun budaya yang menunjukkan konsistensi antara perkataan dan perbuatan serta sikap untuk menolak segala tindakan tercela yang dapat merugikan diri dan instansinya. Maka dari itu kita perlu memiliki sikap, mental dan perilaku yang siap untuk melewati berbagai macam rintangan dan tantangan yang akan kita hadapi bersama. Momen janji kinerja yang telah kita ucapkan adalah salah satu momentum untuk memotivasi kita agar kita bersinergi dalam kinerja yang lebih maksimal ” jelasnya.

Menutup sambutannya Dekan FMIPA berharap Kegiatan Penguatan  Pembangunan FMIPA sebagai Zona Integritas menuju WBK dan WBBM kepada seluruh departemen di FMIPA UM merupakan langkah awal yang benar benar dapat memberikan manfaat positif.

DSC_7753
DSC_7754
DSC_7759
DSC_7763

Previous
Next

Chat