Kegiatan Magang Dosen dari Universitas Sanata Dharma Yogyakarta di FMIPA UM

Kegiatan Magang Dosen dari Universitas Sanata Dharma Yogyakarta di FMIPA UM

Pada tanggal 26 Februari 2018, FMIPA UM menerima kegiatan Magang Dosen dari Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Dosen yang melaksanakan Magang Perkuliahan di Jurusan Kimia FMIPA UM adalah Bapak Johnsen Harta, M.Pd dari Prodi Pendidikan Kimia.

Penyambutan kegiatan magang dosen dilaksanakan di Ruang Rapat FMIPA bersama Dekan dan Wakil Dekan I FMIPA, yang didahului dengan kegitan Penadatanganan Perjanjian Kerjasama (PK) antara Dekan FMIPA UM dengan Dekan FKIP Universitas Sanata Dharma tentang kerjasama bidang Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian pada Masyarakat serta penandatangan MoU atau Kesepahan Bersama antara Rektor UM dengan Rektor Universitas Sanata Dharma.

Kegiatan Magang Dosen akan dilaksanakan pada tanggal 26 Februari 2018 s.d 2 Maret 2018 di Jurusan Kimia, Prodi Pendidikan IPA, dengan dosen pendamping adalah ibu Oktavia Sulistina, M.Pd dan Prof. Dr. Suhadi Ibnu, M.Pd. Mata kuliah yang diampu untuk kegiatan magang dosen adalah matakuliah pengemangan program pengajaran kimia (Development of Chemistry Learning Program).

Chat