SEMINAR DHARMA WANITA Persatuan Sub Unit FMIPA UM

dengan Tema Bagaimana menjadi Wanita dengan Pribadi Unggul

DSC 0041    Pada tanggal 25 Februari 2015, Pengurus Dharma Wanita FMIPA UM mengadakan Seminar dengan Tema “Bagaimana Menjadi Wanita dengan Pribadi Unggul”, Seminar tersebut diperuntukkan untuk para ibu dosen, para ibu tenaga kependidikan, dan istri para dosen PNS di lingkungan FMIPA UM. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada pukul 10.00 WIB, di Aula FMIPA UM, dengan Jumlah Peserta sebanyak 65 Orang. Acara tersebut diadakan dalam rangka membangun silahturahmmi antara para ibu pegawai dan para istri dosen dilingkungan FMIPA UM, dan memperkenalakan para pengurus baru, serta menyampaikan program kerja Dharma Wanita. Acara di buka oleh Sambutan Ibu Dekan FMIPA UM, dilanjutkan Pengarahan oleh Ibu Rektor UM. Pada Kegiatan ini, Ibu Dekan FMIPA UM yaitu ibu Army Markus Diantoro menyampaikan 3 program kerja baru FMIPA UM yang meliputi: (1) Program Kerja Bidang Pendidikan; (2) Program Kerja Bidang Ekonomi dan Penggalangan Dana; dan (3) Program Kerja Bidang Sosial dan Budaya. Kemudian Ketua Dharma Wanita FMIPA UM memperkenalakan para pengurus baru dharma Wanita FMIPA UM yang beranggotakan dari perwakilan  masing-masing Jurusan. Dilanjtkan Seminar dengan Tema Bagaimana menjadi Wanita dengan Pribadi Unggul dengan Narasumber Dr. Umi Dayati, M.Pd dari PLS FIP UM, beliau mengatakan bahwa untuk menjadi Wanita yang berkepribadian unggul dengan menjadi wanita yang ahli bersyukur dan ahli memaafkan. Selain itu, acara tesbut dimeriahkan oleh basar hasil karya dan usaha kreatif dari anggota dharma wanita FMIPA, mulai dari makanan, minuman, alat rumah tangga, aneka camilan kue, aneka bumbu, dll.

 

 

 

Chat